5
Ubuntu Linux kembali merilis versi terbarunya, yaitu Ubuntu 12.04 LTS Desktop (Precise Pangolin). Sistem operasi berbasis Linux yang dikembangkan oleh Canonical Ltd.
ini diluncurkan pada 26 April 2012. Ubuntu bisa langsung dijalankan
dari keping CD atau diinstall terlebih dahulu ke harddisk seperti pada
sistem operasi lainnya.Ubuntu 12.04 |
Fitur terbaru yang ditawarkan di rilis Ubuntu 12.04 ini antara lain Head-Up Display (HUD), Video Lens, dan Ubuntu Software Centre. Head-Up Display (HUD) memberikan alternatif cara pengoperasian komputer. Tanpa banyak perlu melakukan klik di menu, Anda cukup menekan tombol Alt dan melakukan perintah secara cepat melalui daftar fungsi yang tersedia. Video Lens akan memudahkan Anda dalam mencari koleksi video, baik dari dalam komputer maupun dari internet. Melalui Ubuntu Software Centre, Anda dapat melengkapi komputer dengan beragam aplikasi tambahan sesuai kebutuhan.
Bagi para pengguna komputer yang sudah terbiasa bekerja dengan aplikasi-aplikasi Windows, Linux juga menyediakan fitur Wine yang memungkinkan aplikasi Windows dijalankan langsung dari Linux. Berbeda dengan Windows yang rentan terhadap virus dan program jahat lainnya, Ubuntu Linux relatif aman. Satu-satunya kalangan yang mungkin tidak bisa terpuaskan adalah para penggemar game, karena di Ubuntu mereka akan kesulitan memainkan game yang biasa mereka nikmati di Windows.
Ulasan Ubuntu 12.04 LTS Desktop :
- Kategori Software : Sistem Operasi
- Penyedia : Canonical Ltd.
- Harga : Gratis
Sistem operasi gratis, handal, dan bebas virus yang selalu ditunggu-tunggu !
Kelebihan :
Ubuntu merupakan salah satu contoh bukti, bahwa gratis bukan berarti murahan atau tidak berkualitas. Paket sistem operasi yang telah dilengkapi dengan beragam program aplikasi komputer untuk perkantoran, internet, dan multimedia menjadikan Ubuntu mampu menyaingi sistem operasi lain yang bersifat komersial. Pengguna Ubuntu juga dapat mendownload dan menambahkan sendiri aplikasi-aplikasi komputer lain secara gratis melalui fitur Ubuntu Software Centre, sehingga tidak ada lagi kegiatan mencari CD installer software tertentu seperti yang biasa dilakukan pada sistem operasi Windows. Selain gratis, karena bekerja di lingkungan yang berbeda dengan sistem operasi Window, maka Linux bisa dikatakan bebas virus komputer. Pengguna Ubuntu Linux tidak akan dipusingkan lagi dengan permasalahan virus, bahkan mungkin tidak membutuhkan program antivirus (meskipun antivirus untuk Linux juga tersedia).
Ubuntu merupakan salah satu contoh bukti, bahwa gratis bukan berarti murahan atau tidak berkualitas. Paket sistem operasi yang telah dilengkapi dengan beragam program aplikasi komputer untuk perkantoran, internet, dan multimedia menjadikan Ubuntu mampu menyaingi sistem operasi lain yang bersifat komersial. Pengguna Ubuntu juga dapat mendownload dan menambahkan sendiri aplikasi-aplikasi komputer lain secara gratis melalui fitur Ubuntu Software Centre, sehingga tidak ada lagi kegiatan mencari CD installer software tertentu seperti yang biasa dilakukan pada sistem operasi Windows. Selain gratis, karena bekerja di lingkungan yang berbeda dengan sistem operasi Window, maka Linux bisa dikatakan bebas virus komputer. Pengguna Ubuntu Linux tidak akan dipusingkan lagi dengan permasalahan virus, bahkan mungkin tidak membutuhkan program antivirus (meskipun antivirus untuk Linux juga tersedia).
Kekurangan :
Kendala yang sering ditemui para pengguna Ubuntu maupun sistem operasi berbasis Linux lainnya adalah pada pengenalan hardware terbaru. Sebagian produk hardware keluaran terbaru mungkin belum dikenali atau tidak bisa bekerja dengan baik. Hal ini karena para vendor hardware umumnya hanya menyediakan software driver untuk sistem operasi Windows. Pengguna biasanya harus bersabar menunggu rilis berikutnya agar perangkat kerasnya dapat dikenali dengan baik oleh Ubuntu. Bagi yang tidak bersabar, para pengguna bisa aktif mencari solusinya di internet, karena banyak komunitas pengguna Ubuntu yang saling berbagi informasi, tip, dan trik untuk mengatasi permasalahan seperti ini.
Kendala yang sering ditemui para pengguna Ubuntu maupun sistem operasi berbasis Linux lainnya adalah pada pengenalan hardware terbaru. Sebagian produk hardware keluaran terbaru mungkin belum dikenali atau tidak bisa bekerja dengan baik. Hal ini karena para vendor hardware umumnya hanya menyediakan software driver untuk sistem operasi Windows. Pengguna biasanya harus bersabar menunggu rilis berikutnya agar perangkat kerasnya dapat dikenali dengan baik oleh Ubuntu. Bagi yang tidak bersabar, para pengguna bisa aktif mencari solusinya di internet, karena banyak komunitas pengguna Ubuntu yang saling berbagi informasi, tip, dan trik untuk mengatasi permasalahan seperti ini.
0 comments:
Post a Comment